Kamis, 23 Februari 2012

Kepalsuan ''DUNIA MAYA''

DUNIA MAYA adalah KENYATAAN penuh KEPALSUAN


''DUNIA MAYA'' Sesuai dengan namanya maya(semu)/tak nyata/palsu. Perlu kita ketahui didunia maya semua orang bisa menjadi apa saja atau siapa saja, atau jadi pejabat, bahkan jadi artis sekalipun juga bisa. (terserah mereka ingin jadi apa)

Pertanyaan sekarang adalah ''apa masih ada orang jujur di dunia maya ini?'', Jika untuk menuliskan nama saja sudah ngawur , mengisi data diri saja terkesan asal-asalan, begitu juga dengan foto profil asal pajang saja photo orang, dan tak jarang kadang pakai photo artis jepang, dengan alasan privasi. (termasuk saya, juga seperti itu). Nah,,, kalo sudah begitu, apa mungkin kita masih bisa percaya? (ya percaya ga percaya to?)

Oleh karna itu , Sebaiknya kita semua memang harus selalu berhati-hati ketika berhubungan dengan sesuatu yang masih bersifat maya, semua nya bisa saja tertipu dengan kata-kata , pujian, rayuan, cinta, bahkan mungkin juga harta kita juga di tipu olehnya, semua itu bisa terjadi dalam dunia maya yang mungkin bisa menimpa kita. (kayaknya yang nulis pernah ngalamin ,,,hehe)

Di dalam dunia maya, Tentu tak semua yang ada di dunia maya adalah buruk, atau Sebaliknya juga tak semuanya baik. Yang terpenting adalah, janganlah sampai kita nanti terjerumus dalam kepalsuannya, yang sering kita jumpai di dunia maya.(sekarang lebih banyak yang palsu)

Dan sekarang tinggalah bagaimana kita bisa memanfaatkan, dan mempergunakan untuk sebaik-baiknya, atau sesuai kebutuhan kita , perlu kita ingat ,,! Jangan pernah korban kan dunia nyata kita hanya karna dunia maya, dan juga harus diingat sudah berapa banyak tenaga, waktu, dan uang kita yang akan terbuang sia-sia hanya untuk dunia maya.

Elingo.
Sak bejo bejane wong kang lali, isih luwih bejo wong kang eling lan waspodo.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar